WONOSOBO – Dalam suasana penuh khidmat dan semangat nasionalisme, Kodim 0707/Wonosobo menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-80 di Lapangan Makodim, Minggu (5/10/2025). Upacara dipimpin Kasdim Mayor Arh Siswoto Nurharjo sebagai Inspektur Upacara, dengan Kapten Kav Sudarmaji (Danramil 08/Sapuran) sebagai Komandan Upacara, dan Kapten Inf Daryanto (Pasi Pers) sebagai Perwira Upacara.
Mengusung tema "TNI Prima – TNI Rakyat – Indonesia Maju", upacara ini menegaskan kembali posisi TNI sebagai institusi yang profesional, responsif, integratif, modern, dan adaptif. Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan oleh Kasdim, disampaikan bahwa TNI harus terus menjaga kemanunggalannya dengan rakyat, sebagai kekuatan utama dalam menjaga kedaulatan NKRI.
"TNI lahir dari rakyat, bersama rakyat, dan berjuang demi rakyat," tegas Panglima TNI dalam amanatnya. Disoroti pula kondisi strategis global yang terus berubah dan menuntut kesiapsiagaan tinggi. TNI didorong terus meningkatkan profesionalitas, pembinaan personel, kesiapan alutsista, dan menjauhi isu-isu provokatif yang dapat mengganggu soliditas.
Prajurit juga diingatkan agar bijak dalam bermedia sosial, menjaga netralitas, serta melaksanakan tugas dengan niat tulus demi bangsa dan negara.
Kasdim Mayor Arh Siswoto Nurharjo memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran prajurit dan PNS TNI atas loyalitas dan dedikasi mereka. "Kepercayaan rakyat kepada TNI harus dijaga dengan kinerja yang terus meningkat. Kita adalah benteng terakhir NKRI," ungkapnya.
Upacara diikuti seluruh anggota Kodim dengan penuh disiplin, mencerminkan semangat juang dan kesiapan TNI dalam menghadapi tantangan masa depan demi Indonesia yang lebih maju.
(Yudhi)
0 comments:
Posting Komentar
Harus bersifat membangun