Surakarta - Babinsa Jagalan Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka E Lau We dampingi Tim Medis PMI Kota Surakarta cek kesehatan di rumah Bapak Kardi dan warga lainya di Rt 05 Rw 07 Kelurahan Jagalan Kecamatan Jebres Kota Surakarta Jumat (14/11/2025) Pkl 09.00 Wib.
Beginilah Kiprah TNI khususnya Babinsa di masyarakat tidak lagi diragukan lagi, bukan hanya ajakan bela negara tapi juga kegiatan lain termasuk kegiatan bakti sosial. Hal ini terbukti dari salah satu kegiatan sosial Cek Up Kesehatan gratis dari PMI kota Surakarta yang diadakan di rumah warga yakni Bapak Kardi dan warga masyarakat lain yang ikut aktif rutin cek up kesehatan gratis dari Tim Kesehatan dari PMI kota Surakarta
Kegiatan cek up kesehatan ini sering dilaksanakan sebulan sekali yang diadakan untuk mengetahui kondisi kesehatan warga masyarakat yang ada diwilayah Kelurahan Jagalan
Babinsa Jagalan Koramil 04 Jebres Serka E lau we menghadiri dan mengikuti giat cek up tersebut . "Kami rutin melaksanakan cek kesehatan gratis ,Ini untuk mengetahui kesehatan warganya masyarakat, "pungkasnya"
Kegiatan ditujukan untuk mendukung program pemerintah pusat maupun daerah Kota Surakarta ."Saya mengajak warga masyarakat untuk turut serta berpartisipasi selalu mengecek kesehatan gratis Ini apabila ada program cek kesehatan gratis dari PMI Kota Surakarta.
Penulis : Arda 72


0 comments:
Posting Komentar
Harus bersifat membangun